Resep Ayam Woku Woku



Resep Ayam Woku Khas Manado Resep Kuliner Cookpad Indonesia

Resep Membuat Ayam Woku Pedas Asli Manado

Resep Membuat Ayam Woku Pedas Asli Manado – Bagi orang manado siapa sih yang tidak kenal dengan olahan ayam woku ini, olahan ayam yang dijadikan sebagai makanan khas dari daerah manado itu sendiri. Nah bila makanan sudah dijadikan sebagai icon dari daerah tertentu biasanya memiliki citarasa yang sangat lezat dan enak, jadi tidak salah kalau olahan ayam ini banyak yang mencarinya. Akan tetapi tenang saja, ternyata tidak hanya daging ayam saja yang bisa diolah menjadi olahan asli manado ini, ternyata ikan, udang bisa juga diolah dengang racikan bumbu woku ini, dan rasanya pasti sangat enak.

Bahan pengolahan woku khas manado ini tidak sulit juga untuk didapatkan, karena memang bumbu dan bahan-bahan pengolahanya ada diindonesia, dan tentunya menggunakan rempah-rempah asli indonesia juga. Jadi anda tidak perlu khawatir bila ingin membuat olahan ini, pokoknya langsung saja anda coba sendiri bagaimana kelezatan daging ayam yang diolah menggunakan bumbu khas manado ini, resep dan panduan pembuatanya anda langsung simak saja, sebagai berikut.

Resep Membuat Ayam Woku Pedas Asli Manado

Bahan-bahan utama pembuatan ayam woku

  • 1 kg daging ayam, potong ukuran sedang lalu bersihkan
  • 1 lembar daun pandan, cuci dan potong kecil
  • 5 batang daun kemangi, cuci bersih
  • 4 lembar daun jeruk nipis
  • 1 batang serai, potong besar
  • 1 lembar daun kunyit muda, iris kecil
  • 2 buah tomat merah, potong kecil
  • 2 batang daun bawang, potong kecil-kecil
  • 1 sendok makan gula pasir putih
  • 1 sendok makan penyedap rasa
  • 1 sendok makan garam dapur
  • 3 sendok makan minyak sayur, untuk tumis
  • 350 ml air putih bersih

Bahan-bahan ayam woku yang dihaluskan

  • 5 buah cabe merah besar
  • 5 buah cabe merah keriting
  • 4 buah cabe rawit pedas
  • 3 cm kunyit, kupas bersihkan
  • 2 cm jahe, kupas dan bersihkan
  • 5 butir kemiri sangrai
  • 3 butir bawang merah, kupas dahulu
  • 3 siung bawang putih

Cara Membuat Ayam Woku Pedas Asli Manado

  1. Siapkan wajan, dan masukan minyak syur untuk tumisan, kemudian masukan semua bahan yang telah dihaluskan, aduk sesekali
  2. Tambakan kedalam tumisan, potongan daun jeruk, daun pandan, dan daun kunyit, aduk lagi dan tunggu sampai sedikit harum
  3. Sekarang tinggal masukan daging ayam yang telah dipotong dan dibersihkan tadi kedalam tumisan, aduk rata lagi hingga daging ayam terendam bumbu
  4. Bila sudah mulai berubah warna, silahkan anda masukan air kedalam tumisan tersebut, aduk lagi sesekali hingga semua bumbu larut
  5. Bila mulai mendidih tambahkan gula pasir, penyedap rasa, dan juga garam dapur, aduk lagi sampai tercampur
  6. Tambahkan irisan daun bawang, tomat, dan daun kemangi, tunggu sampai ayam matang dan empuk
  7. Bila sudah matang, angkat dan sajikan ayam woku dalam piring saji

Ayam woku asli manado sudah bisa anda buat dengan melihat panduan resep yang telah kami berikan, selamat mencobanya dirumah anda bersama keluarga semoga sukses dan berhasil, terimakasih.

resep ayam woku,ayam woku,masakan manado,resep ayam woku manado,resep masakan manado,resep ayam woku woku,resep ayam woku pedas,cara membuat ayam woku,resep ayam woku asli manado,bumbu ayam woku

Gallery Resep Ayam Woku Woku

Resep Ayam Woku Belanga Asli Manado Oleh Chef Hikaru Cookpad

Rasamasa Ayam Woku Emma

Praktek Resep Ayam Woku Yang Not So Woku Dapoernjonja

Resep Ayam Woku Manado Spesial Yang Kelezataannya Bikin

Resep Ayam Woku Enak Ini Bikin Serasa Makan Di Restoran

Resep Ayam Woku Bakar Paling Maknyus Aneka Resep Masakan

Resep Ayam Woku Enak Hidangan Khas Manado Yang Bikin Kalap

Ayam Woku 135 Gr

Manadonese Spicy Stewed Chicken

Resep Ayam Woku Kemangi Oleh Rahayu Cookpad

Ayam Woku Masakan Manado

Resep Ayam Woku Ala Sherly Homemade

Resep Ayam Woku Bumbu Masakan Khas Manado Aneka Resep

Resep Ayam Woku Yang Bikin Nagih

Resep Ayam Woku Asli Manado Thegorbalsla

Resep Ayam Woku Belanga Just Try Taste

My Inspirasi Aneka Resep Ayam Woku Cek Resepnya

Resep Ayam Woku Pedas Nikmat Cara Memasak Khas Makanan Asli

Ayam Woku

Resep Ayam Woku Lezat Khas Manado Winnetnews Com

Resep Ayam Woku Belanga Enak Khas Manado Asli

Resep Masakan Pedasnya Ayam Bumbu Woku Khas Manado

Bumbu Resep Ayam Woku Sajian Sedap Rijal Maulana

Resep Ayam Woku Khas Menado

Resep Ayam Woku Pedas Favorit Keluarga Merahputih


Komentar